Waspada pada Enam Perkara ini

Bismillah...

Alhamdulilah, Segala Puji bagi Allah..
Kita telah memasuki fase akhir di bulan penuh berkah ini, bersyukur atas tetap terjaganya keistiqomahan serta kestabilan dalam menjalani setiap ibadah yang ada.

Petuah dari Sayyidina Usman bin Affan, ada enam perkara yang perlu kita takuti atau waspadai, agar kiranya kita dapat senantiasa selamat hingga akhir nanti...


Pertama, takut akan dicabutnya iman menjelang saat kematian nanti, terjaganya iman hingga saat terakhir merupakan sebuah anugerah sekaligus kenikmatan yang perlu terus dijaga serta disyukuri.

Kedua, takut dan waspada pada malaikat pencatat amal. Kiranya kita perlu takut akan diungkapnya aib terburuk yang ditutupi sebagai rahasia terdalam saat hidup di dunia. Tentunya kita tidak ingin semua dapat terungkap dan dipertontonkan sehingga kita menjadi dipermalukan begitu luar biasa.

Ketiga, takut akan goda tipu daya dari syetan dan iblis yang merupakan musuh terbesar kita yang akan selalu memiliki tujuan untuk dapat menjerumuskan kita ke jurang kesesatan. Hendaknya senantiasa kita dapat berhati-hati dan waspada selalu akan godaan mereka, jangan sampai merusak kebaikan serta amal jariyah serta pahala yang sudah kita lakukan dan kumpulkan. Semoga kita dapat terhindar dari segala sifat buruk juga riya-sombong-membanggakan diri(menganggap diri sudah hebat, baik dan lain sebagainya) yang tentunya dapat merusak amalan-amalan baik kita.

Keempat, takut akan saat datangnya sakaratul maut dan kita dilalaikan dari melafalkan kalimat tauhid 'La Ilaha Illallah..' Tidak ada Sesembahan yang berhak disembah kecuali Allah SWT. 
Kita juga perlu mendampingi, menemani yang terkasih-terdekat di saat-saat berat itu tiba, untuk membimbing agar selamat dan menjadi husnul khotimah.

Kelima, takut juga waspada akan disibukkan oleh urusan-urusan duniawi sehingga melupakan urusan akhirat.
Ada baiknya untuk dapat seimbang diantara keduanya.

Keenam, takut bila kita mengatasnamakan urusan keluarga sehingga melupakan Allah. Perlu waspada bila karena hal itu kemudian kita menjadi terpedaya, dengan atas nama keluarga kita jadi menghalalkan segala cara, tidak peduli apakah itu cara yang benar atau tidak. Berhati-hati, ingat dan camkanlah bahwasanya selalu ada Allah yang akan mengawasi segala perbuatan serta akan selalu ada pula pertanggungjawabannya baik itu di dunia maupun di akhirat kelak.

Demikianlah enam perkara yang hendaknya dapat menjadi pengingat diri, untuk terus berjalan di jalan yang lurus dengan penuh kewaspadaan serta kehati - hatian.


InsyaAllah, Bismillah..



Siraman Rohani,
Shubuh yang cerah dan teduh juga nyaman,
Di Masjid An-Nur, Perumahan Antariksa Permai I, Cikeas.
Minggu, 07 April 2024.

Posting Komentar

0 Komentar